Indeks

‘Cerai’ Dengan Hendy, Partai Nasdem Berikan Rekomendasi ke Gus Fawait untuk Pilkada Jember

Comment2,451 views
  • Share

Jember, kuasarakyat.com – Partai Nasdem pada Pilkada 2019 memberikan rekomendasi kepada Hendy Siswanto, namun pada Pilkada 2024 ini, Partai Nasdem ‘Menceraikan’ Hendy Siswanto selaku calon Petahana untuk maju di Pilkada 2024.

Hal ini menyusul turunnya surat rekomendasi DPP Partai Nasdem dengan nomor 184-SI/RP/BPP-Nasdem/VI/2024, yang ditanda tangani Ketua Bapilu Prananda Surya Paloh dan Willy Aditya selaku Sekretaris, tertanggal 12 Juni 2024, yang menunjuk Muhammad Fawait alias Gus Fawait sebagai Bacabup Jember.

Turunnya surat rekomendasi DPP Nasdem untuk Gus Fawait ini, dibenarkan oleh ketua DPD Nasdem H. Marsuki Abdul Ghofur, saat ditemui sejumlah wartawan di ruang Fraksi Nasdem di gedung DPRD Jember pada Sabtu (22/6/2024).

“Memang benar surat rekomendasi dari DPP ditujukan untuk calon Bupati Gus Fawait, dan tentunya surat DPP Nasdem yang ditujukan ke DPW dan DPD, harus kita patuhi dan kita kawal,” ujar H. Marsuki.

H. Marsuki menambahkab, bahwa rekomendasi yang dikeluarkan DPP Nasdem, sejalan dengan keinginan jajaran DPD Nasdem di Jember, dimana, Nasdem menginginkan Bupati Jember 2025, adalah dari kader Partai.

“Surat rekomendasi DPP Nasdem ini sesuai dengan harapan suara Nasdem dibawah, yakni sama-sama ingin sosok Bupati Jember 2025 berasal dari kader partai, dan Gus Fawait satu-satunya calon dari Partai,” ujar H. Marsuki.

Sementara Gus Fawait sendiri, melalui pesan note voice yang dikirim ke sejumlah wartawan menyatakan, bahwa dirinya merasa terharu, serta menyambut dengan rasa syukur atas turunnya rekomendasi tersebut.

“Alhamdulillah, kami merasa terharu dan bersyukur, DPP Nasdem memberikan rekomnya ke kami, yang seorang santri dan anak petani, untuk maju menjadi calon bupati Jember,” ujar Gus Fawait.

Bahkan saat ini, pihaknya masih berada di Jakarta untuk menerima langsung surat rekomendaai tersebut. “Hari ini kami didampingi mas Bambang Hariyadi anggota DPR RI dari Jember, menerima surat tersebut yang diserahkan oleh Kak Willy,” pungkas Gus Fawait. (Ma)

Comment2,451 views
  • Share
Exit mobile version