Situbondo, kuasarakyat.com – Aksi pencurian dengan sasaran pasien yang sedang opname di RS Elizabeth ‘gentayangan’, aksi pelaku yang menyasar handphone milik pasien ini terekam kamera CCTV (Closed Circuit Television) milik rumah sakit terbesar di kota santri tersebut.
Perisitwa pencurian ini dialami oleh keluarga pasien bernama Fauzi warga Kecamatan Mangaran Situbondo saat opname di rumah sakit tersebut, dimana handphone miliknya diambil oleh pelaku saat masih berada di ruang ICU rumah sakit tersebut.
“Kejadiannya dinihari sekitar pukul 03.00, handphone adik saya hilang, kemudian saya berinisiatif mendatangi tempat operator CCTV untuk melihat rekaman, dan benar ada pelaku yang mengambil handhpone adik saya,” ujar Fieza Senin (10/1/2022).
Fieza juga menjelaskan, jika dirinya sempat bertegur sapa dengan pelaku saat pelaku masuk kedalam kamar pasien, dan menanyakan keberadaannya di rumah sakit tersebut.
“Saya sempat menyapa pelaku secara singkat tentang maksud dan tujuannya berada di rumah sakit, dan pelaku mengatakan kalau sedang menunggu anaknya yang sedang sakit tipes, namun saat ditanya keluarga pasien lain, jawabannya berbeda, pelaku bukan sedang menunggui anaknya tapi menunggu istrinya yang sakit,” ujar Fieza.
Atas kejadian yang dialami ini, Fieza melaporkannya ke pihak rumah sakit. “Kejadian ini sudah kami laporkan ke pihak rumah sakit mas, agar tidak terjadi lagi ke pasien lainnya,” ujar Fieza.
Sementara pihak RS. Elizabet melalui Fahrul selaku Kepala Satpam, saat dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian handphone milik pasien yang hilang, namun pihaknya enggan memberikan keterangan terkait kejadian ini, termasuk menunjukkan rekaman CCTV kepada wartawan.
“Kami tidak bisa memberikan rekaman CCTV dan memberikan pernyataan mas. Karena itu kebijakan atasan, mohon maaf mas, saya hanya menjalankan amanah. kami hanya bisa memberikan keterangan kepada pihak kepolisian dan korban. Selain itu kami tidak bisa mas,” pungkasnya. (Iwan/Ma)