Terungkap, Tiket Masuk Papuma Digratiskan Selama Lebaran Hanya Untuk Warga Jember

Comment11,069 views
  • Share

Jember, kuasarakyat.com – Upaya pemerintah Kabupaten Jember dalam melakukan uji coba masuk wisata gratis selama lebaran di empat lokasi wisata di Jember, sempat terjadi polemik tarik ulur, antara Pemkab Jember dengan Perum Perhutani selaku pihak yang berwenang mengelola wisata Papuma .

Beberapa pihak sempat menyebutkan jika masuk wisata ke pantai Papuma Gratis adalah Hoax alias berita bohong. Namun informasi berita Hoax terbantahkan setelah pihak Perhutani melalui Surat nomor 125/001.8/Sekper/Dir/2022 tertanggal 28 April yang ditujukan kepada Bupati Jember.

Dalam surat yang ditanda tangani oleh Wahyu Kuncoro selaku Direksi Perum Perhutani yang diterima media ini, Pihak Perum Perhutani menyambut baik uji coba masuk wisata gratis termasuk ke tempat wisata Papuma yang dilakukan oleh Pemkab Jember, terlebih selama 2 tahun dunia kepariwisataan terpuruk akibat dari Pandemi Covid-19.

“Kami sangat berterima kasih kepada Bupati Jember atas rencana uji coba masuk wisata gratis ke Papuma, hal ini menunjukkan adanya perhatian Bupati terhadap pengelolaan Papuma, meski dalam 2 tahun terakhir ini wisata di tanah air terpuruk akibat covid-19, dan menyebabkan berkurangnya kontribusi Papuma ke Pemkab Jember,” ujar Wahyu Kuncoro dalam suratnya.

Wahtu Kuncoro dalam surat tersebut juga menjelaskan, mengingat Perum Perhutani sebagai salah satu dari BUMN yang memiliki target pendapatan dimana salah satunya bersumber dari Wana Wisata Papuma sesuai dengan Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan (RKAP) tahun 2022, pihaknya setuju dengan rencana rencana Pemkab Jember melakukan uji coba masuk wana wisata papuma gratis namun dengan catatan.

“Karena Perum Perhutani sebagai bagian dari BUMN yang memiliki target pendapatan, kami menyetujui rencana Pemkab Jember yang melakukan uji coba masuk wisata gratis, namun untuk di Papuma, kami hanya bisa melakukan uji coba selama satu minggu, dan itupun hanya untuk warga Jember saja dengan menunjukkan identitas KTP saat masuk ke Papuma,” jelasnya.

Disisi lain, Sekretaris Daerah Pemkab Jember Ir. Mirfano, dalam keterangan persnya menyatakan, bahwa uji coba masuk wisata gratis ini sebagai hadiah dari Pemkab untuk masyarakat Jember, dimana pihaknya menggratiskan tiket masuk ke 4 destinasi wisata di Jember, dimana 3 destinasi milik Pemkab Jember diantaranya Kolam Renang Patemon Tanggul, Kolam Renang Rembangan Arjasa dan Pantai Watu Ulo Ambulu, sedangkan 1 destinasi wisata, yakni Pantai Papuma yang dikelola oleh Perum Perhutani.

Meski dari pihak Perum Perhutani menggratiskan tiket masuk ke Pantai Papuma hanya 7 hari yakni sejak 4 hingga 10 Mei 2022, sedangkan untuk 3 destinasi milik Pemkab Jember, yakni Kolam renang Patemon Tanggul, Kolam Renang Rembangan Arjasa dan Pantai Watu Ulo Ambulu digratiskan selama 2 pekan yakni 4 sampai 17 Mei 2022. (*)

Comment11,069 views
  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published.