Jember, Kuasarakyat.com – Masyarakat di wilayah kabupaten Jember kembali dikagetkan dengan pembuangan bayi. Kali ini jasad bayi mungil jenis kelamin laki laki diduga masih belum lengkap ditemukan mengapung di sungai Bondoyudo, Dusun Pucukan, Desa Sidomulyo, Kecamatan Semboro Kabupaten Jember, Minggu (02/02/2025).
Bayi mungil yang sudah meninggal dunia, pertama ditemukan oleh pemancing yang pada saat itu berada di sungai dengan lebar kurang lebih 7 meter.
Polisi yang mendapat laporan langsung mendatangi TKP dan melakukan olah tempat kejadian perkara. Aipda Yayang Pangestu Kanit Reskrim polsek Semboro saat dikonfirmasi terkait temuan bayi menyampaikan dan membenarkan perihal kejadian naas ini.
“Kami bawa Jasad bayi malang ini, ke kamar mayat puskesmas tanggul sambil nunggu tim INAFIS polres Jember. Untuk jenis kelamin laki laki, dan mohon maaf mukanya belum lengkap, kami duga ini masih umur 4-5 bulan dan bobot hanya beberapa ons,” ungkap yayang.
Ditanyai lebih lanjut, yayang menjelaskan, jika penemu awal adalah dua pemancing, dan salah satunya anggota Polsek tanggul. Untuk kasus ini kami belum bisa menjabarkan motif pembuangan, mohon doa agar segera terungkap.
“Ada pemancing tadi, salah satunya anggota Polsek tanggul. Ini tadi kondisi jenazah bayi yang sengaja dibuang orang tidak dikenal kasusnya kami lidik,” lengkapnya. (Gusti)